Home » , , » Bradley Smith Tak Gentar Bersaing di MotoGP

Bradley Smith Tak Gentar Bersaing di MotoGP

Written By Unknown on Wednesday, January 30, 2013 | 4:03 AM

B. Smith


MIMOSAS – Bradley Smith mengaku tidak akan terintimidasi dengan reputasi para pembalap MotoGP yang akan menjadi lawannya musim depan. Smith menegaskan tidak gentar bersaing menjadi yang terbaik.

Setelah dua musim berkarier di Moto2, tahun ini Smith telah resmi naik ke kelas utama MotoGP dengan memperkuat tim satelit Tech 3 Yamaha. Smith sadar tidak akan mudah bersaing dengan pembalap papan atas yang berpengalaman di MotoGP.

Mereka adalah juara tujuh kali Valentin Rossi, juara bertahan Jorge Lorenzo, juara 2006 Nicky Hayden dan runner up musim lalu Dani Pedrosa. “Saya tidak terintimidasi, tapi itu bukan berarti saya tidak respek terhadap mereka,” kata Smith.

“Mereka adalah pembalap dan atlet yang luar biasa. Tapi, anda harus menganggap motor yang mereka gunakan itu biasa atau mereka hanya pembalap biasa,” sambung pembalap asal Inggris itu.

“Saya selalu mampu membedakan antara seseorang yang saya kagumi di masa lalu dan orang yang akan saya lawan sekarang,” tambah pembalap 22 tahun itu, kepada BBC Radio Oxford, Rabu (30/1/2013).

Smith juga sangat yakin bisa memenuhi standar catatan waktu yang sudah ditentukan para pembalap papan atas MotoGP. “Ini adalah pembalap terbaik di dunia, tapi saya memiliki rasa percaya diri dan program yang sudah saya berikan,” jelas Smith. “Saya harus bekerja sekeras mungkin untuk bisa menyamai level mereka.”
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Kisah Inspiratif | SR29 | KRL145
Copyright © 2013. GoSipp - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Edited by Sophie Riswand
Proudly powered by Blogger